31.1 C
Banjarmasin
Monday, 20 March 2023

Hasnur Cari Pelatih Baru yang Pernah Bersama Barito Putera, Antara RD atau Milo?

BANJARMASIN – Sejak Rodney Goncalves pergi, Barito Putera menunjuk Isnan Asli sebagai caretaker (pelatih sementara). Hasilnya, kemenangan 1-2 atas Bali United pada akhir pekan tadi (5/2).

Suporter pun berharap Isnan segera dipermanenkan. Tapi apa daya, asisten pelatih Laskar Antasari itu baru memegang lisensi A AFC. Sedangkan untuk menjadi pelatih kepala klub di Liga 1, minimal memegang lisensi AFC Pro.

Kabarnya, CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman sudah mendekati beberapa kandidat. “Kami punya waktu satu bulan untuk menentukan pelatih baru. Kami punya beberapa kandidat. Yang bersangkutan juga sudah berkomunikasi dengan kami,” ungkap Hasnur.

“Saat ini ada dua nama yang intens (berkomunikasi). Namun saya mengharapkan sosok yang pernah bersama Barito. Karena mereka sudah mengetahui karakter, budaya, dan jati diri tim ini. Supaya adaptasinya tidak terlalu lama, mengingat saat ini kompetisi tengah berjalan,” tambahnya kepada sejumlah wartawan beberapa waktu lalu.

Baca Juga :  Musim Depan, Barito Pilih Rafinha Lagi
010-Ramadhan-favehotel-Banjarbaru-Event-Ads

Seperti diketahui, Liga 1 musim 2022-2023 sudah melewati putaran kedua. Dari 34 pertandingan, Barito Putera sudah memainkan 21 laga. Di klasemen sementara, masih tertahan di zona merah, walaupun musim ini tanpa degradasi.

Diminta menyebutkan nama, Hasnur enggan membocorkan. “Sesuai amanat almarhum Abah Mama, kami tidak berani menyampaikan nama sebelum tanda tangan kontrak. Khawatir nanti berubah,” ujarnya.

Mengacu kriteria itu, rumor di tengah kalangan suporter pun mengerucut.

“Barito Putera sedang bernegoisasi dengan Rahmad Darmawan dan Milomir Seslija,” tulis akun @liga_dagelann yang rajin mengikuti rumor dan bursa transfer sepak bola tanah air.

Kedua nama tersebut memang sempat melatih Barito Putera. RD, sapaan Rahmad Darmawan, menyelamatkan Barito Putera dari zona degradasi musim 2021-2022.

Baca Juga :  Barito Ajak Bartman Duduk Bersama

Sedangkan Milo, sapaan Milomir Seslija, pernah bersama Barito Putera pada 2015 silam. Bukan sebagai pelatih, melainkan sebagai direktur teknik.

Menilik pilihan Hasnur, komunitas suporter Barito Mania mencoba memahami. “Mungkin manajemen menimbang aspek adaptasi, karena merasa calon-calonnya sudah memahami filosofi klub. Apalagi untuk target jangka pendek, membawa tim naik dari papan bawah. Suporter berharap ini langkah yang terbaik untuk masa sekarang,” kata Ketua Umum Bartman, Dedy Sattardi kepada Radar Banjarmasin, kemarin (7/2).

Andai boleh memilih, antara RD atau Milo, Dedy lebih sreg dengan nama kedua.
“Kami pilih Milo! Karena dulu kebersamaannya terasa sangat singkat. Kala itu, pada era Milo, komposisi skuad Barito sangat menjanjikan. Mungkin saja, kali ini Barito bakal beruntung di tangan Milo,” harapnya.

Milo, 58 tahun, berkebangsaan Bosnia. Terakhir kali ia melatih Borneo FC. (bir/gr/fud)

Buah Kedisiplinan, Barito Putera Berjaya di Kandang Dewa United

Hasil pertandingan Dewa United vs Barito Putera | Tampil dengan kekuatan penuh, Barito Putera mencuri tiga poin di kandang Dewa United. Kemarin (14/2) sore di Stadion Indomilk Arena, Tangerang.

Temui Kami di Medsos:

Terpopuler

Berita Terbaru